Home

Desember 29, 2010

Google vs Facebook Semakin Panas

Setelah situasi panas antara Google vs Facebook belum reda terkait banyaknya karyawan Google yang pindah ke Facebook malah perang antara Google vs Facebook semakin panas seiring dengan langkah Google memblok Facebook untuk mengakses data pengguna. Bagaimana serunya perang dua raksasa internet ini?

Langkah yang diambil oleh Google ini menjadi penanda makin panasnya perang di antara kedua raksasa internet ini. Google tak lagi membiarkan layanan internet lainnya mengambil kontak data dari email pengguna layanan Google untuk kepentingan pihak lain kecuali keduanya memberikan akses dan keuntungan yang sama.



Facebook dengan pengguna lebih dari 500 juta user bergantung ke layanan email seperti Gmail dari Google untuk membantu user mencari teman mereka yang sudah ada dalam jaringan. Jika seseorang bergabung maka Facebook akan mmeinta si pengguna baru ini mengimpor daftar kontak dan kemudian Facebook kemudian memberitahu rekan mana saja yang sudah ada di Facebook.

Dalam pernyataan resminya Google mengatakan situs seperti Facebook membuat pengguna tidak memiliki jaminan kerahasiaan lagi.

Jika Google mengatakan bahwa langkah ini memberikan keleluasaan kepada user untuk mengontrol data mereka di internet namun para analis menyatakan bahwa ini langkah paling keras antara Google dan Facebook.

"Ini adalah sebuah kekuataan fundamental di dunia web saat ini dan menguatkan antara Facebook dan Google," kata para analis Ray Valdes. Menurutnya jika orang-orang mencari dengan menggunakan Facebook, email menggunakan Facebook, dan chatting dengan Facebook, ini akan mematikan sejumlah fitur layanan di Google.

Kita tunggu saja kelanjutan perang dua raksasa internet ini berlangsung.
 
 
Dari berbagai sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar